Cara Menghilangkan Noise Pada Hasil Rekaman Menggunakan Adobe Audition
Berkat kemajuan teknologi, perekaman audio kini dapat dengan
mudah dilakukan siapa saja tanpa harus menyewa studio khusus. Namun, lokasi
perekaman yang tidak dilengkapi dengan soundproofing,
apalagi lokasi dengan lingkungan yang relatif bising, pasti akan selalu berakhir
dengan tertangkapnya noise. Sebetulnya,
kebanyakan mikrofon yang beredar dewasa ini sudah dilengkapi dengan fitur noise cancellation. Namun jika noise yang tertangkap masih dirasa
mengganggu, alangkah baiknya jika kita bisa menghilangkannya sendiri secara
manual. Salah satu perangkat lunak pengolah suara yang dapat menjadi opsi mudah
nan efektif untuk menghilangkan noise
adalah Adobe Audition. Berikut ini langkah-langkah untuk menghilangkan noise menggunakan program Adobe
Audition.
- Buka program Adobe Audition.
- Buka file hasil rekaman audio yang ingin dihilangkan noise-nya. Pastikan hasil rekaman tersebut memiliki bagian hening yang hanya berisi noise.
- Bloklah bagian hening yang hanya berisi noise menggunakan kursor.
- Pilih menu Effects, pilih submenu Noise Reduction / Restoration, kemudian pilih opsi Capture Noise Print.
- Setelah itu, akan muncul pemberitahuan bahwa bagian rekaman yang diblok akan dijadikan contoh untuk aksi penghilangan noise selanjutnya. Klik OK.
- Bloklah seluruh bagian rekaman menggunakan kursor.
- Buka kembali menu Effects, pilih submenu Noise Reduction / Restoration, kemudian pilih opsi Noise Reduction (process)….
- Atur diagram yang disediakan hingga noise tidak lagi terdengar.
- Setelah selesai, klik Apply.
Setelah semua langkah dilakukan, noise akan otomatis hilang dan hasil rekaman akan terdengar lebih
jernih. Selamat mencoba!
Komentar
Posting Komentar